Sebagai bagian dari ikhtiar mendakwahkan Al-Quran, Ibnu Katsir konsisten mengajak seluruh elemen masyarakat untuk mencintai dan memuliakan kitab suci ini. Salah satu upaya terbarunya adalah menyelenggarakan Workshop Metode Menghafal “Puzzle Quran” pada 5 September 2024 di Masjid Syuhada, Mastrip, Jember.
Metode Puzzle Quran ini diciptakan oleh Coach Jiwan, yang bernama asli Muhammad Iwan, sahabat dari Ustadz Syukri Nursalim. Berawal dari pengalamannya sendiri yang kesulitan menghafal Al-Quran, ia kemudian menemukan metode yang terbukti efektif membantunya untuk dapat menghafalkan Al QUran, hingga kini metode tersebut telah dikenal luas dan dipraktikkan di berbagai daerah di Jawa.
Workshop ini memperkenalkan pendekatan yang memanfaatkan kemampuan otak kanan melalui panca indra, yaitu telinga, mata, mulut, akal, dan hati untuk menghafalkan Al-Quran. Para peserta diajak untuk menghafal Al-Quran dengan metode imajiner, sehingga seolah-olah Al-Quran hadir di hadapan mereka, bukan hanya sekadar dalam ingatan.
Keunikan lain dari metode ini adalah kemampuan peserta untuk menghafal Al-Quran secara acak, bahkan mampu mengulang hafalan secara mundur. Salah seorang peserta mengaku, berkat metode ini, menghafal Al-Quran yang dulu terasa berat kini berubah menjadi aktivitas yang menyenangkan. “Sekarang, menghafal Al-Quran bukan lagi momok, tapi menjadi kegiatan yang dinantikan setiap harinya,” ungkapnya.
Tidak hanya memberikan solusi bagi kalangan muda, metode Puzzle Quran juga sangat relevan untuk masyarakat yang sudah lanjut usia, sehingga hari-hari mereka dapat dipenuhi dengan interaksi yang lebih mendalam bersama Al-Quran. Ini merupakan harapan besar dari penyelenggara, bahwa semua lapisan masyarakat, tanpa memandang usia, dapat lebih dekat dengan Al-Quran.
Workshop ini awalnya dibatasi untuk 50 peserta, namun karena minat yang luar biasa, jumlah pendaftar membeludak hingga hampir 200 orang. Untuk mengakomodasi antusiasme tersebut, panitia akhirnya memutuskan untuk mengadakan acara dalam dua sesi. Sesi kedua bahkan berkolaborasi dengan Yayasan Taman Lentera Surga untuk melayani peserta yang tidak kebagian tempat pada acara pertama. Untuk sesi kedua ini langsung diselenggarakan di rumah ibu Anna, salah seorang pendiri Yayasan Taman Lentera Surga yang juga merupakan donatur spesial Ibnu Katsir. Keesokan harinya, 6 September 2024, Ibnu Katsir kembali mengadakan workshop bersama Coach Jiwan di Lumajang dengan peserta yang mayoritas merupakan donatur Ibnu Katsir are Lumajang.
Suksesnya penyelenggaraan Workshop Puzzle Quran ini tidak hanya membuktikan efektivitas metode tersebut, tetapi juga menunjukkan betapa besar minat masyarakat terhadap upaya mendekatkan diri dengan Al-Quran.
Ibnu Katsir akan terus memberikan fasilitas bagi masyarakat yang ingin berinteraksi dengan Al-Quran lebih dalam, baik dengan memberikan bimibingan menghafal, menyelenggarakan pengajian-pengajian tadabbur dan tafsir, hingga mengadakan kegiatan-kegiatan seminar/workshop seputar Al-Quran.